Daftar Anime Terbaik Kategori Mecha
Rekomendasi Anime Terbaik Kategori Mecha
Konichiwa minna san,,,,,
Salam untuk para sahabat Animer,,kali ini saya akan membahas tentang beberapa daftar anime terbaik kategori Mecha versi herunime,Meskipun dalam genre yang satu ini tidak terlalu diminati oleh sejumlah orang,tapi dalam pembahasan kali ini saya akan merekomendasikan tentang Anime terbaik kategori Mecha,Ok langsung saja inilah daftar dari rekomendasinya,,
Berikut ini merupakan daftar anime terbaik kategori Mecha versi herunime:
1.Darling in the FranXX
Genre : Mecha, Sci-Fi
2.Code Geass: Hangyaku no Lelouch
Cerita berfokus kepada Lelouch Lamperouge, seorang siswa SMA dijepang sekaligus anggota OSIS yang terkenal. Dimasa lalu Lelouch, dia mengalami hal yang buruk, yang menyebabkannya sangat membenci kerajaan britania, yaitu Ibunya sendiri telah di bunuh dan mata Adiknya buta, lalu Lelouch menduga kerajaan lah yang menyebabkan itu terjadi. Serta otak dari rencana adalah Ayahnya sendiri seorang raja dari Britania.
Suatu hari, sebuah kejadian menyebabkan kehidupan Lelouch berubah, saat Lelouch tak sengaja terlibat dengan para teroris dan tentara Britania, dia menyelamatkan seorang gadis yang bernama C.C yang sepertinya di perebutkan ke dua belah pihak. Karena menyelamatkannya, akhirnya Lelouch diberi kekuatan oleh gadis itu, kekuatan itu bernama Geass. Kekuatan Geass yang dimiliki Lelouch memiliki efek dapat mengendalikan banyak orang hanya dengan menatap mata Lelouch.
Karena memiliki kekuatan Geass dia sekarang dapat membalaskan dendam terhadap Kerajaan Britania. Dengan menyamar menjadi Zero memakai topeng dan mengendalikan pasukan teroris untuk menyerang Britania, dia berharap bisa membunuh Ayahnya.
Genre : Action, Mecha, Military, School, Sci-Fi, Super Power
3.Knight’s & Magic
Bercerita tentang seorang “Mecha Otaku”, yang telah mati dan bereinkarnasi ke dunia lain dengan ingatan selama dia hidup sebelumnya. Didunia itu, dia memiliki nama Echevarria Ernesti yang sering di panggil dengan Eru, disana dia adalah seorang pilot sebuah robot raksasa, bersama dengan teman temannya, Archid Olter dan Adeltrud Olter, mereka mencoba untuk menjadi seorang Knight Runners.
Genre : Action, Fantasy, Mecha, School
4.Atom: The Beginning
Menceritakan tentang Jepang di masa depan yang terkena bencana alam besar yang masih misterius. Lima tahun kemudian pembangunan ulang sudah berjalan dengan baik. Dua peneliti muda di sebuah kampus sedang mempertaruhkan harapan besar mereka pada perkembangan robot.
Genre : Action, Sci-Fi, Mecha, Seinen
5.Kuromukuro
Pada saat pembangunan bendungan, ditemukan sebuah artefak misterius. Mengetahui hal ini, PBB segera mendirikan Kurobe Institute untuk melakukan penelitian. Para peneliti dari seluruh dunia pun berkumpul untuk mempelajari obyek dalam artefak tersebut. Sementara itu, anak-anak dari para peneliti datang ke Mt. Tate International Senior High School, termasuk putri dari kepala institut,Shirahane Yukina. Pada musim panas 2016, seorang samurai yang menyendiri pun sekali lagi terbangun.
Genre : Action, Mecha, Sci-Fi
6.Schwarzesmarken
Schwarzesmarken Ceritanya berawal semenjak bergabung nya katia waldheim ke kelompok tentara TSF squadron 666,tentara khusus pembasmi BETA.
Ia punya alasan yang kuat mengapa bergabung dengan salah satu pasukan militer jerman timur satu ini,yang dikenal dengan julukan ’nomor buas’.katia mencari letnan jenderal alfred strachwitz,orang yang menginspirasi katia akan damai nya jerman barat dan timur dan saling bekerja sama untuk menumpas BETA.
Namun ideologi tersebut ditolak keras oleh theodor dan teman pasukan TSF 666 yang lainya,karena jika hal itu diketahui oleh pihak STASI maka nyawa katia dalam keadaan terancam,dan seluruh pasukan squadon TSF 666 dalam keadaan masalah karena merekrut orang yang dianggap mata-mata dari jerman barat.
Genre : Action, Drama, Historical, Mecha, Military, Sci-fi
7.Macross Delta
Merupakan cerita bersetting pada tahun 2067 di sebuah planet terpencil, delapan tahun setelah Macross Frontier. Freyja Wion bersama keempat gadis lainnya membentuk atau membuat kelompok bernama “Tactical Sound Unit” Walküre dan bertarung melawan Var Syndrome yang menggerogoti galaxy tersebut.
Genre : Action, Military, Sci-Fi, Music, Space, Romance, Mecha
8.Suisei no Gargantia
Cerita ini bermula jauh dimasa depan di galaxy. Aliensi manusia Galatic memulai peperangan untuk bertahan hidup dari makluk aneh yang disebut “Hidiaazu.” Selama peperangan hebat yang terjadi, letnan muda Redo dan humanoidnya yang bernama Chamber terlembar oleh ganguan dlombang waktu dan angkasa. Terbangun dari hibernasinya, Redo menyadari dia tiba di bumi. Redo tiba di kapal yang bernama Gargantia. tanpa ilmu pengetahuan tentang planet atau budaya, dimencoba hidup dengan gadis 15 tahun yang dipanggil Amy, yang menjadi perwakilan kapal Gargantia.
Genre : Action, Sci-Fi, Adventure, Mecha
9.Hundred
Setelah kemunculan monster yang bernama “Savage”, manusia telah mengembangkan teknologi baru yang di ambil dari inti Savage bernama Hundred. Dengan menggunakan Hundred, manusia lebih mudah mengalahkan Savage yang kebal akan peluru dan bom.
Cerita berfokus kepada Kisaragi Hayato, seorang yang mengalami masa lalu tragis akibat Savage. Hayato kini memasuki sebuah sekolah yang bernama Little Garden, sebuah sekolah yang khusus untuk melatih muridnya menjadi seorang Hundred. Tapi, sialnya saat pertama kali Hayato masuk kesekolah, dia sudah dapat masalah dari seorang gadis ketua osis yang bernama Harvey Claire, akibatnya dirinya harus bertarung melawannya.. lalu Hayato bertemu dengan seseorang gadis misterius yang menyamar menjadi laki laki, gadis itu nampak mengenalnya, tapi sebaliknya, Hayato tidak mengenalnya, dia bernama Crossfode Emile.
Genre : Action, Ecchi, Harem, Mecha, Romance, School, Sci-Fi
10.Nobunaga the Fool
Bintang Barat dan Bintang Timur. Pada suatu waktu, kedua sisi terikat oleh “Dragon Pulse” yang membentang di langit. Peradaban yang dulu telah makmur kini telah berubah menjadi kisah mimpi, karena kobaran api perang yang tak pernah padam, kedua Bintang terus dilanda peperangan tiada akhir.
Genre : Action , Historical , Mecha , Sci-Fi
11.Sidonia no Kishi
Bercerita tentang Sudah ratusan tahun berlalu sejak Gauna, sebuah ras alien asing dengan metode komunikasi yang tidak diketahui, mengancurkan tata surya. Sekumpulan manusia melarikan diri menggunakan “kapal bibit” yang sangat besar seperti Sidonia. Yang bisa mempertahankan kehidupan mereka yang terseret-seret diluar angkasa. Nagate Tanikaze adalah seorang anak muda yang tumbuh jauh di dalam bawah kapal itu. Saat dia latihan untuk menjadi pilot robot bersenjata yang dikenal sebagai Gardes, Nagate dipercayakan untuk memiloti sebuah unit legendaris yang dikenal sebagai Tsugumori. Nagate dan teman-teman pilotnya mempertaruhkan nyawa mereka melawan Gauna, dalam pertempuran dahsyat demi mempertahakan umat manusia!
Genre : Action, Mecha, Sci-Fi, Seinen, Space
12.Kakumeiki Valvrave
Pada tahun ke 71 dari True Era, manusia telah berhasil berkembang di luar angkasa dan mulai tinggal di koloni galaksi independen. Dunia itu sendiri terbelah antara dua negara besar: the Atlantic Rim Amerika Serikat (ARUS) dan Federasi Pakta Militer Dorssia (Dorssia) yang berperang satu sama lain di Bumi dan jauh ke luar angkasa. Di era yang dilanda perang ini, sebuah faksi ketiga terdiri dari Jepang dan Kepulauan Oseanik (JIOR), bekerja sama dengan damai dan sejahtera secara ekonomi. Serta menjaga netralitas antara militan mereka.
Kakumeiki Valvrave memulai di koloni JIOR luar angkasa, di mana kehidupan damai Haruto Tokishima yang berusia 17 tahun berubah semenjak armada Dorsis yang tiba-tiba melanggar koloni netral. Tujuan mereka adalah untuk merebut Valvraves: senjata mekanis yang kuat namun dirumorkan tersembunyi jauh di dalam sekolah Haruto, Akademi Sakimori. Dalam kekacauan yang terjadi, Haruto menjadi salah satu Valvraves yang ditargetkan. Dengan kehidupan teman-temannya dalam bahaya, Haruto harus dapat berjuang memulai sebuah revolusi untuk membebaskan dunia.
Genre : Action , Mecha , Space
13.Gundam SEED Remastered
Alur cerita Gundam SEED adalah alur cerita yang sebenarnya cukup sederhana, tetapi karena banyak karakter yang terlibat, menjadi cukup rumit untuk diikuti. Cerita dimulai pada tahun Cosmic Era 70, di saat perang antara pihak Bumi (Earth Alliance/OMNI Enforcer) dengan PLANT (ZAFT) memuncak akibat serangan yang dilakukan pasukan Bumi terhadap sebuah PLANT, Junius Seven dengan menggunakan misil berhulu ledak nuklir. Bumi merupakan tempat hidup manusia yang dilahirkan tanpa modifikasi genetika, yang disebut dengan Natural, sementara PLANT merupakan tempat hidup manusia yang dilahirkan dengan modifikasi genetika, yang disebut dengan Coordinator. Sehingga, sebenarnya perang yang disebut sebagai Bloody Valentine War (Chi no Valentine/Perang Valentine Berdarah Pertama) ini adalah perang antara Natural dengan Coordinator.
Genre : Action, Romance, Mecha, Military, Sci-Fi, Space, Drama
14.Date A Live
Suatu ketika gempa spasial menghancurkan pusat Eurasia yang menelan korban tidak kurang dari 150 juta jiwa.Tiga puluh tahun setelahnya, Itsuka Shidou bertemu dengan seorang gadis misterius yang datang dari dimensi lain. Gadis itu adalah salah satu “Spirits” yang merupakan penyebab dari gempa spasial 30 tahun yang lalu.Untuk mencegah bencana besar terjadi lagi, Shido harus menyegel kekuatan Spirits dengan cara berkencan dengan gadis itu dan membuatnya jatuh cinta.
Genre : Comedy, Harem, Mecha, Romance, School, Sci-Fi
15.Buddy Complex
Aoba Watasey seorang siswa SMA, yang sepertinya di sukai oleh seorang gadis pindahan yang bernama Hina Yumihara.
Suatu hari saat pulang sekolah Aoba bersama temannya sedang bermain basket disana terlihat Hina sedang melihatnya dari kejauhan. Tapi beberapa saat kemudian tiba tiba ada sebuah robot raksasa datang dan menghancurkan sekolahnya, dan anehnya robot tersebut memburu Aoba, Aoba pun lari dan diselamatkan oleh Hina dan membawanya ke suatu tempat.. Di tempat itu Hina masuk sebuah ruangan yang terdapat sebuah robot lainnya mereka pun masuk robot itu, tapi saat itu Hina Pingsan karena ledakan dan akhirnya Aoba yang mengendalikan robot tersebut. Mereka pun bertarung.. Sampai akhirnya tiba tiba sebuah insiden lainnya terjadi, yaitu robot yang di tumpangi Aoba tiba tiba menghilang ke suatu tempat.. dan saat di temukan Aoba berada di sebuah dunia jauh di masa depan yang terjadi perang besar. Dan yang lebih anehnya lagi adalah Aoba menemukan gadis yang bernama Hina Yumihara dengan wajah yang sama persis, tapi dia berada di kelompok lawan.
Genre : Action, Mecha, Sci-Fi
















0 Response to "15 Daftar Anime Terbaik Kategori Mecha"
Posting Komentar